Pilihan Ganda (80 soal) Waktu: 90 menit
1. Berikut ini, yang termasuk jenis mineral logam adalah
A. Batubara
B. Magnetit
C. Belerang
D. Kalsit
E. Aspal
2. Mineral kuarsa memiliki rumus kimia
A. SiO2
B. CaCO3
C. Al2O3
D. PbS
E. MgCO3
3. Mineral yang memiliki kekerasan paling rendah adalah
A. Korundum
B. Topaz
C. Talk
D. Kuarsa
E. Kalsit
4. Contoh mineral yang tidak tembus cahaya (opaque) adalah
A. Gipsum
B. Kuarsa
C. Plagioklas
D. Mika
E. Emas
5. Pertumbuhan mineral yang berbentuk serat (fibrous) dengan kristal yang memanjang dan fleksibel terdapat pada mineral
A. Mika
B. Stibnit
C. Hematit
D. Asbestos
E. Grafit
6. Yang termasuk mineral oksida di bawah ini, kecuali
A. Kuarsa
B. Magnetit
C. Hematit
D. Gipsum
E. Ilmenit
7. Garnet merupakan salah satu penciri mineral yang terdapat pada batuan
A. Beku
B. Metamorf
C. Sedimen
D. Batugamping
E. Volkanik
8. Mineral yang bersifat paramagnetik di bawah ini, kecuali
A. Magnetit
B. Pirhotit
C. Ilmenit
D. Albit
E. Hematit
9. Mineral pada batuan beku yang paling stabil dalam Bowen reaction series adalah
A. Olivin
B. Plagioklas
C. Kuarsa
D. Biotit
E. Muskovit
10. Batuan beku yang bersifat asam di bawah ini adalah
A. Granit
B. Peridotit
C. Basalt
D. Gabro
E. Diorit
11. Batuan beku yang bekomposisi utama gelasan adalah
A. Riolit
B. Obsidian
C. Basalt
D. Andesit
E. Granit
12. Tuff merupakan jenis batuan
A. Plutonik
B. Volkanik
C. Hipabisal
D. Piroklastik
E. Basa
13. Batuan sedimen yang terbentuk dari proses evaporasi adalah
A. Konglomerat
B. Gips
C. Batupasir
D. Batubara
E. Aglomerat
14. Konglomerat dan breksi merupakan penamaan batuan sedimen yang didasarkan pada…
A. Lingkungan pengendapan
B. Warna batuan
C. Bentuk butir
D. Struktur sedimen
E. Arah aliran
15. Ukuran butir pasir berdasarkan skala Wenworth, adalah
A. >256 mm
B. 1/16 – 2 mm
C. 1/16 – 1/256 mm
D. 2 – 4 mm
E. 1 – 3 mm
16. Batuan metamorf dengan komposisi mineral karbonat (kalsit atau dolomit) dan bertekstur granoblastik adalah
A. Serpentinit
B. Amfibolit
C. Granulit
D. Eklogit
E. Marmer
17. Para ahli geologi – geofĂsika dapat mengetahui struktur dalam bumi dengan cara
A. mengambil contoh batuan pada semua kedalaman
B. melakukan pemboran sampai inti bumi
C. menganalisis karakterisitik refraksi dan refleksi gelombang seisimik yang melewati bagian dalam bumi
D. melakukan pemetaan batuan di seluruh dunia
E. melakukan survei penginderaan jauh
18. Inti bumi terutama tersusun oleh
A. silikon
B. oksigen
C. sulfur
D. besi
E. nitrogen
19. Bidang diskontinuitas Mohorovicic (Moho) adalah
A. bidang batas pelamparan kerak bumi di permukaan
B. bidang batas inti dengan mantel bumi
C. bidang batas inti dengan kerak bumi
D. bidang batas mantel dengan kerak bumi
E. bidang batas pelamparan mantel di bawah permukaan
20. Ciri-ciri dari kerak samudera antara lain adalah sebagai berikut
A. densitasnya 3,0 gr/cm3 dan batuan penyusunnya terutama memiliki komposisi kimia yang kaya unsur silika dan aluminium
B. densitasnya 2,7 gr/cm3 dan batuan penyusunnya terutama memiliki komposisi kimia yang kaya silika dan magnesium
C. densitasnya 2,7 gr/cm3 dan batuan penyusunnya terutama memiliki komposisi kimia yang kaya silika dan aluminium
D. densitasnya 3,0 gr/cm3 dan batuan penyusunnya terutama memiliki komposisi kimia yang kaya unsur silika dan magnesium
E. densitasnya 2,7 – 3,0 gr/cm3 dan batuan penyusunnya terutama
memiliki komposisi kimia yang kaya silika, aluminium dan magnesium
21. Suatu gunung api dapat memiliki bentuk tameng (shield) karena
A. lavanya bersifat basaltik dan encer
B. lavanya bersifat asam dan padat
C. jarang mengeluarkan lava
D. kandungan gas yang dikeluarkan sangat tinggi
E. tidak mengeluarkang gas
22. Berapakah jumlah minimum stasiun seismik yang diperlukan untuk menentukan lokasi episenter sebuah gempa bumi
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5
23. Suatu gempa disebut gempa dalam apabila jarak antara fokus gempa dan episenter adalah
A. 0 – 70 km
B. 70 – 350 km
C. 350 – 670 km
D. 670 – 740 km
E. 740 – 890 km
24. Skala yang dipakai untuk mengukur intensitas suatu gempa adalah
A. Mercalli
B. Mohs
C. Fujita
D. Rayleigh
E. Monteza
25. Di Indonesia, pulau yang kemungkinan kecil mengalami gempa bumi adalah
A. Jawa
B. Sumatra
C. Sulawesi
D. Kalimantan
E. Papua
26. Tsunami yang diakibatkan oleh gempa di dasar laut, umumnya dipicu oleh terjadinya
A. sesar naik
B. sesar turun
C. vulkanisme
D. longsoran
E. semua benar
27. Jenis sesar yang mengakibatkan batuan yang lebih tua dapat berada di atas batuan yang lebih muda adalah
A. sesar normal
B. sesar naik
C. sesar geser
D. sesar turun
E. sesar listrik
28. Pada batas lempeng divergen, umumnya didominasi oleh terjadinya struktur geologi berupa
A. sesar turun
B. sesar naik
C. sesar geser
D. antiklin
E. sinklin
29. Hukum Superposisi pada prinsipnya menyebutkan bahwa pada suatu sekuen lapisan batuan redimen yang belum terdeformasi
A. semua lapisan batuan memiliki umur yang sama
B. lapisan batuan tidak bisa ditentukan umurnya
C. lapisan batuan berbeda-beda umurnya
D. lapisan batuan yang berada di bawah berumur lebih muda dari yang di atasnya
E. lapisan batuan yang berada di atas berumur lebih muda dari yang di bawahnya
30. Selang waktu pada saat tidak terjadi deposisi sedimen diantara sekuen deposisi sedimen yang lain disebut sebagai:
A. ketidakmenerusan
B. ketidaksepadanan
C. ketidakselarasan
D. ketidaksamaan
E. ketidaklanjutan
31. Dalam skala waktu geologi, periode Jura (Jurassic) terjadi pada jangka waktu
A. mulai 65 juta tahun yll sampai 1,8 juta tahun yll
B. mulai 144 juta tahun yll sampai 65 juta tahun yll
C. mulai 206 juta tahun yll sampai 144 juta tahun yll
D. mulai 248 juta tahun yll sampai 206 juta tahun yll
E. sebelum 248 juta tahun yll
32. Yang bukan merupakan nama fosil fauna adalah
A. trilobita
B. foraminifera
C. dimetrodon
D. anatase
E. diplodocus
33. Urutan volume (dari yang besar ke yang kecil) gas-gas yang terkandung dalam udara kering, yang benar adalah …
A. N2, He, Ne
B. Ne, He, O3
C. CO2, O3, He
D. O2, O3, CO2
E. N2, CO2, O2
34. Suhu udara meningkat menjelang hujan karena …
A. Awan melepaskan panas
B. Permukaan bumi melepaskan panas ke lingkungannya
C. Sinar matahari terhalang oleh awan
D. Sinar matahari diserap oleh air di permukaan bumi
E. Radiasi matahari tertahan oleh awan
35. Jika tekanan udara lebih tinggi dari biasanya, maka kemungkinan besar tidak akan turun hujan, karena …
A. Uap air di udara berubah menjadi air
B. Angin bertiup dari daerah tersebut
C. Suhu udara menurun drastis
D. Angin bertiup ke daerah tersebut
E. Air yang berubah menjadi uap air semakin banyak
36. Hujan frontal terjadi akibat …
A. Adanya siklus konveksi
B. Adanya pertemuan antara massa udara panas yang lembab dengan masa udara dingin
C. Adanya penguapan yang berlebihan
D. Suhu udara di daerah ekuator lebih panas daripada suhu udara di kutub
E. Adanya udara yang banyak mengandung uap air di kaki gunung yang dipaksa melalui lereng pegunungan
37. Angin Fohn yang bertiup di daerah Jawa Timur disebut …
A. Angin Gending
B. Angin Kumbang
C. Angin Brubu
D. Angin Bohorok
E. Angin Wambrau
38. Angin Fohn yang bertiup di daerah Sulawesi Selatan adalah …
A. Angin Gending
B. Angin Grenggong
C. Angin Brubu
D. Angin Bohorok
E. Angin Wambrau
39. Negara berikut yang memiliki potensi fluktuasi suhu udara rata-rata harian yang relatif konstan sepanjang tahun adalah …
A. Perancis
B. Belanda
C. Kanada
D. Jepang
E. Malaysia
40. Awan berikut yang tergolong dalam kelompok awan tinggi adalah …
A. Cirrus
B. Cirrocumulus
C. Cirrostratus
D. Cumulus
E. Nimbus
41. Atmosfer bumi terdiri dari empat lapisan utama. Lapisan yang
mengandung uap air dan merupakan tempat terjadinya pembentukan cuaca
adalah …
A. Ionosfer
B. Termosfer
C. Mesosfer
D. Stratosfer
E. Troposfer
42. Di bawah ini yang merupakan kelompok angin global adalah …
A. Angin musim, angin lokal, angin timuran
B. Angin timuran, angin lembah, angin pusat
C. Angin pasat, angin darat, angin gunung
D. Angin baratan, angin timuran, angin pasat
E. Angin laut, angin lembah, angin musim
43. Akibat rotasi bumi adalah …
A. Pergantian musim
B. Terjadinya pasang surut air laut
C. Pembelokan arah angin
D. Pergerakan semu matahari
E. Pembagian masa panen
44. Hukum pertama termodinamika berbunyi …
A. Kerja yang dilakukan sama dengan perubahan kalor ditambah perubahan energi internal
B. Perubahan energi internal sama dengan kerja yang dilakukan
C. Perubahan kalor sama dengan perubahan energi internal
D. Perubahan kalor sama dengan perubahan energi internal ditambah kerja yang dilakukan
E. Perubahan energi internal sama dengan perubahan kalor ditambah kerja yang dilakukan
45. Udara lembab merupakan campuran dari …
A. Udara basah dan uap air
B. Udara panas dan udara dingin
C. Uap air dan udara kering
D. Udara basah dan udara dingin
E. Udara panas dan udara kering
46. Kemlembaban mutlak adalah …
A. Densitas uap air
B. Mixing ratio
C. Uap air dibagi udara kering
D. Uap air dibagi udara lembab
E. Tekanan uap air dibagi tekanan uap air jenuh
47. Kelembaban spesifik hasil dari …
A. Perbandingan campuran
B. Udara lembab dibagi volume udara kering dan uap air
C. Udara lembab dibagi udara kering
D. Uap air dibagi udara lembab
E. Udara kering dibagi udara lembab
48. Angin geostropik terjadi akibat …
A. Adanya gradien temperatur
B. Adanya gaya gradien tekanan
C. Adanya kesetimbangan gaya gradien tekanan dan gaya gesek
D. Adanya kesetimbangan gaya coriolis dan gaya gradien tekanan
E. Adanya kesetimbangan gaya coriolis dan gaya gesek
49. Angin monsun disebabkan oleh …
A. Kesetimbangan gaya gradien tekanan dan gaya gesek
B. Kesetimbangan gaya coriolis dan gaya gradien tekanan
C. Perbedaan tekanan permukaan
D. Perubahan sirkulasi global
E. Perbedaan sifat termal antara benua dan lautan
50. Lapisan batas antara Troposfer dan Stratosfer dimana temperatur berhenti menurun dan mulai naik adalah …
A. Tropopause
B. Stratopause
C. Mesepause
D. Mesosfer
E. Termopause
51. Perubahan fasa dari gas menjadi padat disebut …
A. Sublimasi
B. Kondensasi
C. Evaporasi
D. Freezing
E. Deposisi
52. Kelembaban relatif merupakan perbandingan antara …
A. Perbandingan campuran
B. Mixing ratio uap air dibagi mixing ratio uap air jenuh
C. Udara lembab dibagi udara kering
D. Uap air dibagi udara lembab
E. Udara kering dibagi udara lembab
53. Alat pencatat untuk mengukur kelembapan dan temperatur atmosfer adalah:
A. Higrometer rambut
B. Termometer
C. Termohigrograph
D. Psikrometer
E. (A) dan (B) benar
54. Selain pengamatan cuaca permukaan, banyak stasiun pengamat yang
melakukan pula pengukuran udara atas. Alat berikut adalah untuk tujuan
itu:
A. Radiosonde
B. Roketsonde
C. Radar dan satelit
D. Rawinsonde
E. Semua di atas benar
55. Awan yang pertumbuhannya vertikal dan banyak mendatangkan hujan lebat adalah:
A. Sirus
B. Sirostratus
C. Nimbostratus
D. Stratus
E. Kumulonimbus
56. Menurut klasifikasi iklim menurut Koeppen, wilayah Indonesia umumnya termasuk dalam iklim
A. Am – Af
B. Aw
C. BSh
D. Bwh
E. H
57. Dari batuan di bawah ini, manakah yang memiliki koefisien kelulusan air paling rendah?
A. basalt
B. batupasir
C. tuff
D. batulempung
E. sekis
58. Mata air yang berasal dari air tanah tertekan disebut sebagai mata air:
A. artesis
B. gravitasi
C. kontak
D. cekungan
E. sekunder
59. Aliran air permukaan, misalnya pada suatu sungai, yang berhubungan
langsung dengan akuifer bebas dapat berperan sebagai pemberi atau
penerima air tanah. Aliran air permukaan pada suatu sungai bertindak
sebagai pemberi air tanah (lossing stream), apabila:
A. muka air tanah lebih dangkal dari pada muka air permukaan
B. muka air permukaan lebih dangkal dari pada muka air tanah
C. aliran air permukaan lebih cepat daripada aliran air tanah
D. aliran air tanah lebih cepat daripada aliran air permukaan
E. semua jawaban salah
60. Lautan di Planet Bumi memiliki luas yang lebih besar daripada
daratan. Yang mana dari perbandingan di bawah ini yang mendekati dengan
perbandingan sesungguhnya luas lautan dengan daratan:
A. 2/3
B. 3/4
C. 4/5
D. 5/6
E. 6/7
61. Laut dapat dibagi menjadi beberapa kisaran kedalaman. Kedalaman
dimana air laut selalu menggenangi dan sinar matahari mampu menembus
disebut sebagai:
A. Zona litoral
B. Zona batial
C. Zona neritik
D. Zona abisal
E. Zona pesisir
62. Pada Planet Bumi saat ini dikenal ada 4 samudera besar, berdasarkan
urutannya dari yang paling luas hingga yang tidak begitu luas adalah:
A. Atlantik, Pasifik, Hindia, Arktik
B. Pasifik, Hindia, Atlantik, Arktik
C. Hindia, Pasifik, Atlantik, Arktik
D. Pasifik, Atlantik, Hindia, Arktik
E. Arktik, Pasifik, Atlantik, Hindia
63. Arus laut merupakan gerak aliran air laut dengan arah dan kecepatan
tertentu. Berdasarkan letaknya, arus dapat terjadi di permukaan dan
di bawah permukaan. Bila penyebab utama arus laut di permukaan adalah
tiupan angin, maka penyebab utama arus laut dibawah permukaan adalah:
A. Gangguan ikan
B. Gerak baling-baling kapal
C. Perbedaan berat jenis air
D. Perbedaan relief dasar laut
E. Perbedaan ketebalan tubuh air
64. Gelombang tsunami dapat terbentuk karena beberapa sebab, kecuali:
A. Adanya angin badai yang sangat kencang
B. Terjadinya gempabumi di dasar laut
C. Peristiwa letusan gunungapi di tengah laut
D. Runtuhnya tebing bawah laut
E. Kombinasi antara gempabumi dan letusan gunungapi di laut
65. Melihat dari proses terjadinya tsunami, di samudera mana yang kemungkinannya paling sering mengalami gelombang tersebut:
A. Atlantik
B. Pasifik
C. Hindia
D. Arktik
E. Semuanya memiliki peluang yang sama
66. Termoklin permanen adalah suatu kisaran kedalaman dimana air laut mengalami:
A. Perubahan temperatur dari tinggi di bagian atas menjadi rendah di bagian dalam
B. Perubahan temperatur dari rendah di bagian atas menjadi tinggi di bagian bawah
C. Perubahan tekanan dari rendah di bagian atas menjadi tinggi di bagian bawah
D. Perubahan tekanan dari tinggi di bagian atas menjadi rendah di bagian bawah
E. Perubahan kadar garam dari rendah di bagian atas menjadi tinggi di bagian bawah
67. Perbedaan antara air laut dengan air payau adalah tingkat salinitasnya, dimana batasnya adalah:
A. 25 0/0
B. 25 0/00
C. 35 0/0
D. 35 0/00
E. 50 0/0
68. Tingkat salinitas di suatu tempat dapat mengalami perubahan yang disebabkan oleh beberapa faktor berikut ini, kecuali:
A. Banyaknya petani/pengolah garam di sekitar tempat tersebut
B. Tingkat curah hujan di tempat tersebut
C. Tingkat penguapan di tempat tersebut
D. Besaran debit air sungai yang bermuara di tempat tersebut
E. Besaran lelehan dari gletser yang masuk ke tempat tersebut
69. Variasi berat jenis air laut tergantung pada beberapa faktor, kecuali:
A. Evaporasi
B. Presipitasi
C. Tiupan angin
D. Letak lintang geografis
E. Banyaknya organisme dalam air laut
70. Berdasarkan pada gaya hidupnya di laut, koral dapat dikelompokkan sebagai:
A. Nekton
B. Plankton
C. Bentos sesial
D. Bentos vagil
E. Tidak termasuk salah satu dari pilihan di atas
71. Pasang-surut air laut sangat dipengaruhi oleh konfigurasi matahari
dan bulan terhadap Bumi, sehingga pasang tertinggi akan terjadi bila:
A. Bulan purnama dan bulan sabit ¼
B. Bulan baru dan bulan sabit ¾
C. Bulan baru dan bulan purnama
D. Bulan sabit ¼ dan bulan sabit ¾
E. Bulan purnama di musim kemarau
72. Waktu terjadinya air pasang di suatu tempat umumnya selalu
terlambat satu jam dibandingkan dengan hari sebelumnya. Hal ini
disebabkan oleh:
A. Selisih kecepatan revolusi Bulan dan rotasi Bumi
B. Selisih kecepatan revolusi Bulan dan revolusi Bumi
C. Adanya sudut deklinasi Bulan terhadap ekuator
D. Pergeseran lingkaran revolusi Bulan dari perigee menuju apogee
E. Pergeseran lingkaran revolusi Bumi dari perihelion menuju aphelion
73. Dalam perjalanan menuju Bulan seorang astronot mengamati diameter
Bulan yang besarnya 3500 kilometer dalam cakupan sudut 60 . Berapakah
jarak Bulan saat itu ?
A. 23392 km
B. 33392 km
C. 43392 km
D. 53392 km
E. 63392 km
74. Sebuah satelit berada pada ketinggian h = 100 kilometer dari
permukaan Bumi. Berapakah jarak ke horison yang dapat diamati oleh
satelit ini ?
A. 6038 km
B. 7038 km
C. 8038 km
D. 9038 km
E. 10038 km
75. Sebuah asteroid X bergerak mengelilingi Matahari dengan periode
P=2,88 tahun. Oposisi terakhir terlihat pada awal tahun 2008. Kapankah
ia berada pada oposisi berikutnya?
A. 2009
B. 2010
C. 2011
D. 2012
E. 2013
76. Yang tidak termasuk planet Jovian adalah
A. Saturnus
B. Uranus
C. Neptunus
D. Jupiter
E. Mars
77. Kebanyakan asteroid memiliki periode
A. 1 – 2 tahun
B. 2 – 3 tahun
C. 3 – 6 tahun
D. 6 – 10 tahun
E. > 10 tahun
78. Yang sering disebut planet kembar adalah
A. Saturnus dan Uranus
B. Uranus dan Neptunus
C. Neptunus dan Jupiter
D. Jupiter dan Saturnus
E. Jupiter dan Uranus
79. Karena bulan mengorbit mengelilingi bumi, sedangkan bulan dan bumi
mengorbit mengelilingi matahari, mengakibatkan adanya perbedaan jumlah
hari dalam 1 bulan sinodis dan 1 bulan siderial. Manakah pernyataan
di bawah ini yang benar
A. jumlah hari bulan sinodis adalah 27 1/3 hari, sedangkan jumlah hari bulan siderial adalah 29 1/2
B. jumlah hari bulan sinodis adalah 28 1/3 hari, sedangkan jumlah hari bulan siderial adalah 27 1/2
C. jumlah hari bulan sinodis dan bulan siderial selalu berubah-ubah
D. jumlah hari bulan sinodis adalah 27 1/2 hari, sedangkan jumlah hari bulan siderial adalah 28 1/3
E. jumlah hari bulan sinodis adalah 29 1/2 hari, sedangkan jumlah hari bulan siderial adalah 27 1/3
80. Cahaya matahari yang diterima di bumi, terutama dipancarkan dari bagian dari matahari
A. sunspots
B. photosphere
C. corona
D. chromosphere
E. penumbra
OSN Kebumian SMA 2010
05.20 |
Label:
OSN Kebumian SMA
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar